11 Pria Tuli Bantu Penjelajahan Luar Angkasa NASA
Gallaudet Eleven, 11 pria Tuli yang membantu penjelajahan luar angkasa.
Kamibijak.com, Hiburan - National Aeronautics and Space Administration (NASA), sebelum mereka dapat mengirim manusia ke luar angkasa, agensi ini perlu lebih memahami terlebih dahulu tentang efek berkepanjangan dari penerbangan terhadap tubuh manusia. Mereka membutuhkan sekelompok manusia yang tepat untuk menerima uji coba. Dan kelompok yang memenuhi kriteria tersebut hanyalah para Tuli, yang terkenal dengan julukan Gallaudet Eleven. Pada 1950-an, NASA masih merupakan organisasi baru, dan satu tantangan terbesar mereka adalah menentukan; apakah penerbangan luar angkasa yang melibatkan manusia merupakan suatu proyek yang mungkin dan realistis? NASA masih belum tahu tentang apa efek berkepanjangan penerbangan luar angkasa pada tubuh manusia. Jadi, pada akhir tahun 1950-an, NASA dan U.S. Naval School of Aviation Medicine membentuk program penelitian bersama, dengan tujuan mempelajari dan mengetahui efek tersebut. Maka dari itu mereka merekrut 11 pria tunarungu yang berusia antara 25-48 tahun, dari Universitas Gallaudet, di antaranya Harold Domich, Robert Greenmun, Barron Gulak, Raymond Harper, Jerald Jordan, Harry Larson, David Myers, Donald Peterson, Raymond Piper, Alvin Steele, dan John Zakutney. Mereka memilih Tuli, karena mereka membutuhkan orang-orang yang kebal terhadap mabuk perjalanan. Kondisi tersebut tidak berlaku bagi Gallaudet Eleven. Dari sebelas pria yang dipilih, 10 di antaranya menjadi tuli karena meningitis pada masa kanak-kanak. Infeksi virus ini biasanya menyerang sumsum tulang belakang serta otak, dan dapat dengan cepat menyebar ke bagian tubuh lain, seperti ke telinga bagian dalam. 11 Pria itu berpartisipasi dalam berbagai eksperimen tanpa bobot dari tahun 1958-1968. Dan membantu para ilmuwan NASA dalam lebih memahami tentang bagaimana tubuh manusia merespons lingkungan gravitasi di luar Bumi. (FEB/MG) Sumber: https://kumparan.com/absal-bachtiar/gallaudet-eleven-11-pria-tunarungu-yang-membantu-penjelajahan-luar-angkasa-1uAy0lFEMDU/full #BijakFun #KamiBijakChannel #GenggamDuniaTanpaSuara Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel Follow kami juga di sini: Website: http://bit.ly/KamiBijakcom Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat. ============== TAG(S): nasa,tuli,teman tuli,disabilitas tuli,tunarungu,tuna rungu,penyandang tuli,penyandang disabilitas tuli,kisah inspiratif,disabilitas inspiratif,berita disabilitas,media ramah disabilitas,kamibijak,kami bijak
Tag
Video Terbaru
Disabilitas Belajar pada Orang Dewasa Gejala Jenis dan Cara Mengatasinya
Kesadaran tentang disabilitas belajar pada orang dewasa penting karena damp...
aryani 17 Jan 2025
Mewujudkan Kemandirian Anak Autis Melalui Pelatihan Inklusif di Malang Autism Center
Pelatihan inklusif Malang Autism Center tingkatkan kemandirian anak autis d...
aryani 17 Jan 2025
Augmented Reality: Solusi Inovatif untuk Mobilitas Tunanetra
Teknologi AR untuk tunanetra meningkatkan kemandirian dan mobilitas dengan...
aryani 17 Jan 2025
Tahun Ular Kayu 2025: Shio yang Diprediksi Mendapat Keberuntungan Besar
Tahun Ular Kayu 2025 membawa keberuntungan besar bagi 4 shio ini. Cek ramal...
aryani 17 Jan 2025
MOST VIEWED
Stadion Gelora Delta Sidoarjo Diresmikan dengan Fasilitas Modern
KabarBijak
1528 view 14 Jan 2025
Peringatan Hari Braille Dunia: Meningkatkan Akses Literasi untuk Semua
KabarBijak
1519 view 14 Jan 2025
Figo Saputra: Mengatasi Batasan Fisik dengan Mimpi Besar
BijakFun
1515 view 14 Jan 2025
Tantangan dan Solusi Disabilitas Gen Z
BijakFun
1505 view 15 Jan 2025
Prabowo Targetkan 30 Juta Hunian Layak, Inklusi untuk Disabilitas
KabarBijak
1367 view 15 Jan 2025