BijakFun

Yayasan Percik Insani yang Bergerak Menangani Anak-Anak Berkebutuhan Khusus

Yayasan Insani hadir dengan banyak program yang mendidik demi mewujudkan individu disabilitas menjadi manusia seutuhnya.

4,717  views

KamiBijak.com, Hiburan – Minimnya Sarana dan fasilitas untuk memberdayakan anak kebutuhan khusus, menjadikan orangtua dari anak berkebutuhan khusus kebingungan mencari cara agak anaknya kelak dapat diperdayakan sehingga kemampuan anak mereka dapat diaku dan dihargai masyarakat.

Yayasan Percik Insani Bandung menjadi jawaban. Lembaga ini lahir sejak tahun 2004 dari sebuah komunitas keluarga anak berkebutuhan khusus. Baru pada tangga 12 November 2013 komunitas ini dikembangkan dan dilegalkan menjadi sebuah yayasan, dengan nama Yayasan Percik Insani Bandung.

Yayasan Percik Insani Bandung bertujuan untuk mewujudkan individu berkebutuhan khusus menjadi manusia seutuhnya, di tengah keluarga dan masyarakat yang kondusif, serta menyediakan program pendidikan, seperti  ; terapi, pelatihan kemandirian, pelatihan keterampilan, sosialisasi bagi individu kerbutuhan khusus dan masih banyak lagi program yang bertujuan meningkatkan kualitas.

Bagi remaja-dewasa penyandang autisme, retardasi mental (disabilitas intelegensia) dan DS yang berusia 13 tahun keatas dan dengan syarat sudah siap menerima pembelajaran secara klasikal, Yayasan Percik Insani Bandung telah membentuk Skill Center Percik Insani. Program untuk belajar bersama dengan sebuah sistem pembelajaran, serta didampingi oleh orang-orang profesional seperti terapis, supervisor, dan konsultan.

Dari SCPI ini terbentuklah Pijar Insani, sebagai wadah (Unit Usaha) untuk mereka yang sudah mampu membuat karya atau produksi keterampilan. Hasil-hasil produksi Pijar Insani yang nantinya akan diperjual-belikan, atara lain ; Anyaman, batik, dompet, tas, merangkai manik-manik dan membuat kerupuk nasi merah.

Rencana ke depan Unit SCPI dan Pijar Insani mempunyai tempat sendiri untuk melakukan aktivitas pendidikan dan untuk unit usaha Pijar Insani. Serta mempunyai tempat tinggal (group home) bagi mereka yang menjalani pendidikan di SCPI dan berkarya di Pijar Insani. (Joang/MG)
Sumber : Wawancara (Kamis 17 Juni 2021)

#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.
==================
Tag: yayasan percik insani,keluarga percik insani,yayasan insani,disabilitas,penyandang disabilitas,yayasan penyandang disabilitas,pijar insani,yayasan percik insani bandung,intronews,kamibijak,kamibijak.com