BijakFun

Berkenalan dengan Model Netra America's Next Top Model

Amanda Lynn Swafford merupakan model Netra asal Amerika Serikat yang menjadi juara ketiga dari 12 model.

4,068  views

KamiBijak.com, Hiburan – Model Netra asal Amerika Serikat bernama Amanda Lynn Swafford, berhasil meraih peringkat ketiga di acara “America’s Next Top Model” musim ketiga pada 2004.

Amanda bersaing dengan 12 model lainnya dan tereliminasi pada episode ke-13. Namun, para juri sempat kesusahan dalam memilih model yang dipulangkan pada episode 13 itu. Akibat umurnya yang masih terlalu muda, juri pun memilih Amanda untuk dipulangkan. 

Setelah acara tersebut, Amanda berkesempatan memulai karier modelnya di Moskow, Russia dan Prague, Republik Ceko. Tidak hanya itu, ia juga berkampanye bersama model Netra yang lain.

Amanda Swafford dikabarkan memiliki retinitis pigmentosa yang membuatnya tidak bisa melihat. Namun, hal tersebut tidak menghalanginya untuk menjadi inspirasi teman-teman disabilitas yang ingin berkarya. Pada 2005, ia mengaku ingin membuat buku multi-sensory untuk anak-anak Netra belajar. (MG/Kila)

Sumber: antm.fandom.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel
 
Follow kami juga di sini: 
 
 
Terima kasih sudah menonton.
 
Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.