BijakFun

Cara Bobby Terapis Pijat Netra Bertahan di Masa Pandemi

Pademi Covid-19 ini membuat semua roda perekonomian terhenti, salah satunya terapis pijat netra yang harus bertahan di tengah pandemi.

4,950  views

KamiBijak.com, Hiburan – Klemens alias Bobby merupakan seorang terapis pijat netra, tak banyak aktivitas yang dilakukannya, ia hanya menunggu panggilan telepon dari klien berharap ada pasien yang segera datang untuk menggunakan jasa pijatnya. Karena pandemi ia mengalami sepi pasien, yang dulunya sehari bisa empat pasien tapi kini semenjak pandemi hanya bisa ada empat pasien dalam satu minggu atau bahkan tidak ada pasien sama sekali. 

Menurut salah satu point tentang Peraturan Walikota Malang Nomor 17 Tahun 2020 tentang Pedoman Pembatasan Sosial Berskala Besar dalam Rangka Percepatan Penanganan Corona Virus Disease 2019. Salah satu point tersebut adalah melarang adanya kegiatan panti pijat. 

Menurut Bobby, adanya peraturan tersebut menimbulkan dampak terhadap perekonomiannya dan profesinya. Untuk menutupi kebutuhan sehari-hari tersebut Bobby harus mengirit biaya pengeluarannya. “Pekerjaan saya hanya di bidang pijat, karena hanya itu yang saya bisa. Pandemi ini kami semua terapis pijat netra sangat terdampak sekali,” ungkap Bobby. 

Bobby menjelaskan bahwa pemerintah kurang memperhatikan kelompok rentan sepertinya, selama masa pandemi ia mengaku belum pernah mendapatkan bantuan dalam bentuk apapun dari pemerintah daerah. Tetapi justru Bobby mendapatkan bantuan dari pihak swasta yang mengirimkan lima kilogram beras setiap bulannya. 

“Kalau pemerintah ya gitu-gitu aja. Mulai pandemi sampai sekarang tidak ada bantuan apa pun untuk difabel tunanetra,” ucapnya. 

Sadar ia tidak bisa terus bergantung pada profesinya saat masa pandemi seperti ini, akhirnya Ia coba membuka usaha kecil-kecilan untuk mengumpulkan kembali pundi-pundi keuangannya. Tidak hanya Bobby, Suratno juga menghadapi masalah yang sama. Ia harus memutar otak untuk tetap terus mengumpulkan uang tetapi mereka berdua juga terkendala dengan modal. 

Ia berharap agar pemerintah segera memberikan kelonggaran dan akses untuk penyandang disabilitas bertahan di masa pandemi seperti ini. Ia juga berharap agar pemerintah juga memberikan bantuan sosial secara merata dan meyakinkan masyarakat bahwa terapis pijat netra di Kota Malang telah divaksin Covid-19. (GLOR/MG)

Sumber : https://www.timesindonesia.co.id/read/news/371077/utakatik-gawai-terapis-pijat-netra-di-tengah-pandemi 
#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom 
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram 
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.

============================
Tag: terapis pijat,terapis pijat netra,tunanetra,terapis pijat tunanetra,covid 19,
pandemi covid 19,pendemi,kota malang,jawa timur,disabilitas,media ramah disabilitas,kamibijak,kamibijak.com