Disneyland “It’s A Small World” Kini Terdapat Boneka di Kursi Roda
Setelah 56 tahun berkarya, akhirnya Disneyland terdapat boneka dengan kursi roda.
KamiBijak.com, Hiburan – Wahana di Disneyland “ It’s A Small World kini terdapat boneka yang berkursi roda. Disneyland akhirnya telah memberikan salah satu atraksi yang inklusif setelah lebih dari 56 tahun berkarya.
Dua boneka di kursi roda itu ditambahkan minggu lalu di “It’s a Small World” Anaheim, California.
Salah satu boneka yang dipajang dalam adegan yang mewakili Amerika Selatan, sementara yang lain muncul selama babak akhir atraksi tersebut.
Official Disney menyebutkan jika rencana untuk boneka baru pertama kali diusulkan lebih dari enam bulan yang lalu sebagai dari bentuk representasi keragaman yang lebih akurat di seluruh dunia.
Boneka-boneka itu saat ini hanya bisa dilihat di Disneyland “It’s a Small World”. tetapi diharapkan akan ditambah ke atraksi di Walt Disney World di Florida dan Paris tahun depan.
Kim Irvine, Walt Disney Imagineering’s executive creative director untuk Disneyland menyebutkan kepada HuffPost jika dia merasa beruntung telah membantu menambahkan “keajaiban baru” ke perjalanan dengan membuat pembaruan.
“Saya bersemangat untuk menciptakan hubungan yang lebih dalam dengan taman kami dengan menghormati keragaman di antara kita melalui atraksi kami,” katanya dalam email, “dan saya senang dengan tambahan ini yang dibangun di atas warisan representasi di 'It's a Small World. '” (MG/Dicky)
Sumber: huffpost.com
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook
TikTok: http://bit.ly/KamiBijakIDTikTok
Terima kasih sudah menonton. Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.