BijakFun

Empat Cara untuk Kamu Menghabiskan Waktu Luang Tanpa Uang

Empat cara ini bisa kamu lakukan di rumah saja atau berjalan-jalan di luar untuk mencari udara segar.

2,666  views

KamiBijak.com, Hiburan – Tugas kerja yang menumpuk atau beban pekerjaan yang membuat stres pikiran? Kamu harus tahu cara bersenang-senang untuk meredakan beban pikiran tersebut.

Liburan sangat penting agar kamu tidak terkena stres. Ada banyak hiburan yang menyenangkan tanpa mengeluarkan biaya, loh.

Berikut cara untuk bersenang-senang tanpa mengeluarkan banyak biaya:

  1. Menikmati teh atau kopi hangat 

Kamu memiliki alternatif untuk menghabiskan waktu sendirian dengan menyeduh minuman favoritmu. Bisa pilih kopi atau teh yang cocok menemani pagi hari sembagi bersantai di teras.

Kegiatan ini juga bisa dibarengi dengan membaca buku atau menonton acara TV favoritmu. Kalau tidak ingin sendiri, bisa juga ajak pasangan atau temanmu.

  1. Memakan cokelat

Cokelat bisa membuatmu senang? Memang benar, cokelat bisa membantu menaikkan perasaanmu setelah beraktivitas seharian penuh.

Dengan mengonsumsi cokelat kamu akan meredakan stres dan beban pikiran, loh. Cokelat bisa menstimulasi produksi endorphin senyawa di otak untuk membuat orang bahagia.

  1. Berjalan-jalan di taman kota

Menikmati udara segar di luar, akan menjadi waktu terbaik kamu untuk menyegarkan pikiran. Cobalah untuk mencari taman kota yang rindang.

Kamu bisa menikmati jalan santai di taman kota atau sembari berolahraga. Pilihlah olahraga yang kamu sukai, misalnya sekadar jogging atau mengayuh sepeda.

  1. Mencoba board games

Selain menghabiskan waktu sendiri, kamu bisa menghabiskan bersama teman, keluarga, atau pasangan, loh. Kamu bisa mencoba bermain papan seperti catur, monopoli, atau ular tangga.

Board games juga kini sudah beragam, kalau kamu suka bermain jenga, akan lebih menarik kalau diiringi dengan permainan Truth or Dare bagi yang kalah.

Nah, itu dia cara untuk bersenang-senang tanpa menghabiskan banyak uang. Kamu mau coba yang mana? (MG/Galuh)

Sumber: koinworks.com dan suara.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel
 
Follow kami juga di sini: 
 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.