KabarBijak

Film Tegar, Ajak Masyarakat untuk Berkarya dan Berekspresi

Film Tegar yang dibintangi oleh aktor disabilitas, mengajak masyarakat untuk inklusif.

5,678  views

Kamibijak.com, Infosiana – M Aldifi Tegarajasa yang kerap disapa Tegar, begitu memancarkan aura yang bahagia pada saat tampil di hadapan penggemarnya.  Aktor cilik yang duduk di kursi roda itu memenuhi permintaan untuk foto secara bergiliran dari penggemarnya yang datang di area bioskop Ciwalk Bandung. 

Tegar, merupakan aktor utama dalam film “Tegar”, yang mengisahkan seorang anak laki-laki yang memiliki semangat dan ketegaran walaupun hanya memiliki satu kaki dan tidak mempunyai tangan. 

Dalam film tersebut, Tegar begitu mendalami perannya. Ia mampu memahami arahan dari sang sutradara yang ingin menyampaikan pesan terkait kesetaraan kepada masyarakat. 

Anggi Frisca, selaku sutradara dalam film tersebut, menilai bahwa setiap manusia memiliki hak untuk mendapatkan peluang dan kesempatan yang sama dalam menggapai impiannya, termasuk kaum disabilitas. 

"Anak-anak berkebutuhan khusus juga punya impian yang sama, mereka punya kesempatan dan ruang yang sama untuk bisa berkarya," ujar Anggi, di Ciwalk Bandung, Jumat, 28 Oktober 2022.

Ternyata, Tegar juga pernah meraih best actor BaliMakarya Film Festival (BFF) pada tahun 2022. Melalui fim ‘Tegar’ ini, Anggi berharap agar masyarakat tidak lagi memandang kaum disabilitas sebelah mata. 

Selain itu, aktor senior Deddy Mizwar pun turut bermain dalam film ini menjadi kakek dari Tegar. Keterlibatan beliau dalam film ini juga untuk menyuarakan ruang berekspresi bagi kaum disabilitas. 

"Kalau dikasih ruang, teman-teman difabel mau melatih diri, bukan hanya film tapi di bidang apapun, mereka juga bisa sukses," ujar Deddy Mizwar. 

Ia juga menambahkan, adanya film ini untuk membangun kesadaran dan pemahaman bagi para penonton terhadap teman-teman disabilitas yang juga membutuhkan sebuah dukungan dan ruang untuk berkarya. 

Manager Kemitraan dan Kelembagaan Jabar Quick Response (JQR) mengajak puluhan anak yatim untuk melakukan nonton bersama untuk berbagi kebahagiaan melalui film yang mengedukasi dan memiliki nilai moral yang baik. (MG/Alissa)

Sumber : pikiran-rakyat.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Follow kami juga di sini: 

 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.