BijakFun

“Future Technology in Motion” jadi Tema GIIAS 2019

GIIAS 2019 menampilkan berbagai transformasi teknologi industri otomotif dan inovasi terbaru. Acara ini dibuka oleh Wakil Presiden Republik Indonesia

5,908  views

KamiBijak.com, Hiburan. Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 berlangsung selama sepuluh hari, yaitu sejak 18-28 Juli 2019. Acara ini dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden Republik Indonesia, M. Jusuf Kalla di Nusantara Hall, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City, Tangerang, Banten (18/7), didampingi oleh Menteri Perindustrian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto.

Dengan tema “Future Technology in Motion”, GIIAS 2019 menampilkan berbagai transformasi teknologi industri otomotif beserta inovasi terbaru dari agen pemegang merek. Tema tersebut dapat diartikan sebagai “upaya pergerakan industry otomotif Indonesia untuk menyongsong kemajuan di masa depan yang lebih baik dan usaha untuk dapat berperan lebih penting dalam tatanan jaringan industry otomotif global”. 

Tema ini disampaikan melalui berbagai teknologi kendaraan terkini agar masyarakat dapat mengetahui perkembangan industri otomotif di Indonesia.
Acara ini didukung penuh oleh Astra Financial sebagai Platinum Sponsor, Blibli.com sebagai Exclusive E-commerce & Online Ticketing, dan Go-Jek sebagai GIIAS 2019 On Demand Platform. 

Selain itu, pameran ini juga dimeriahkan oleh beberapa merek-merek kendaraan anggota Gaikindo, sejumlah merek motor, dan lebih dari 300 merek supporting otomotif di Indonesia.
Tiket masuk untuk acara ini adalah sebesar Rp. 50.000,- untuk hari Senin-Jumat, sedangkan di akhir pekan (Sabtu-Minggu) harganya menjadi sebesar Rp. 100.000,-.

Sumber: https://indonesiaautoshow.com/2019/07...

---

Jangan lupa subscribe, tinggalkan komentar, dan share. KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton. Like, follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat dalam membuat konten yang lebih bermanfaat.