BijakFun

Gedung Serbaguna Ramah Disabilitas di Perth Jadi Tempat Biasa Umat Muslim Shalat

Community Center Menjadi Tempat Serbaguna Untuk Salat Muslim di Perth

1,810  views

KamiBijak.com, Hiburan – Community Center alias nama dari bangunan serbaguna ramah disabilitas di Perth, memiliki berbagai fungsi untuk digunakan, salah satunya menjadi tempat ibadah.

Fasilitas beribadah di Australia memiliki konsep yang sangat berbeda dengan di Indonesia. Tempat tersebut tidak disediakan khusus berdasarkan agama tetapi komunitas sebagai pengguna fasilitas.

"Di Community Center ini umat muslim melakukan ibadah, misalnya Salat Idul Fitri atau Salat Idul Adha," ucap Aji Saptaji, warga muslim Indonesia saat ditemui Tempo di Kardinya Community Center, ketika perayaan Idul Adha, Sabtu, 9 Juli 2022.

Kardinya Community Centre (Jummah only) - Go Pray!

Bagi umat muslim yang mengadakan salat berjamaah bisa menggunakan fasilitas Kardinya Community Center. Terletak di daerah Sub Urban, Muslim yang datang ke Community Center untuk melakukan salat berasal dari berbagai belahan dunia, yang terbanyak berasal dari Lebanon dan Bangladesh.

Salah satunya Taufiq, mahasiswa doktoral di bidang Teknologi Informasi, Murdoch university. "Selamat datang di Perth, kita bertemu kembali di tempat ini untuk melaksanakan salat di hari raya Idul Adha, Ied Mubarak," kata Taufiq, saat ditemui usai salat.

Kardinya Community Center dihadiri jamaah disabilitas. terdapat beberapa fasilitas umum yang diprioritaskan untuk disabilitas. Seperti tempat parkir dengan bagian terdepan bangunan yang dikhususkan untuk kendaraan yang memiliki kartu ACROD, kartu parkir yang difokuskan untuk penumpang disabilitas.  (MG/Dicky)

Sumber : Tempo.co

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   
 
 

Terima kasih sudah menonton. Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.