Hey Kafe: Terjangkau dan Nikmat

Minuman kekinian yang selain terjangkau juga memiliki citra rasa yang dapat dinikmati di setiap hari, khususnya saat musim panas

9,854  views

KamiBijak.com, Jalan-Jalan Kuliner - Tinggal di negara beriklim tropis dan memiliki musim panas yang dapat membuat amarah seketika memuncak, tentu saja kita perlu minuman-minuman yang dapat menyegarkan dan mendinginkan kepala.

Salah satu minuman itu adalah Hey Kafe. Sama seperti minuman-minuman kekinian lain, Hey Kafe menjual berbagai macam jenis minuman. Pecampuran antara satu dan lainnya agar membuat citra rasa unik jelas menjadi sorotan. Ada pula perkopian yang disuguhkan dalam menu “Kopi SuSuSuSu Series.”

Tidak lupa juga Hey Kafe menambahkan ramuan ajaib kesukaan kaum milenial, boba. Sebuah bola tapioka yang kenyal ketika masuk ke mulut dan juga menimbulkan rasa-rasa manis yang dapat membuat hari-hari terasa menyenangkan.

Harga yang di tawarkan oleh Hey Kafe sendiri relatif murah di kantong mahasiswa maupun anak sekolah. Salah satu yang tim kami coba adalah Hey Shake Oreo Heaven. Rasa dari susu dan oreo yang tercampur menjadi satu membuat siapapun yang meminumnya pasti sangat menikmatinya, belum lagi disaat cuaca panas yang menerpa. Oh iya, minuman yang satu ini hanya dibandrol dengan harga Rp 19.000 saja.

Masih banyak juga minuman-minuman best seller lain dari Hey Kafe, seperti Avocado Coconut, Hey-Shake Choco Chasew, Sea Salt Creamy Kopi Susu dan Brown Sugar Milk Tea. Jangan lupa, semua itu bisa didapat dengan harga kisaran Rp 15-20 ribuan saja. (Joang/MG)

Sumber : Review makanan tim KamiBijak

#JalanJalanKuliner
#KamiBijakChannel 
#GenggamDuniaTanpaSuara 

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel 

Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom 
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram 
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook
==================
Tag: hey kafe,hey! kafe,hey kafe review,hey kafe strawberry,review hey kafe,hey shake,kuliner,jalan jalan kuliner,hey kafe punya siapa,kamibijak,kamibijak.com,media ramah disabilitas,teman disabilitas