KabarBijak

Ini Alasan Ma’ruf Amin Tak Hadir di KTT G20 Bali

Wakil Presiden Ma’ruf Amin tak hadir dalam konferensi tingkat tinggi G20 karena sudah berbagi tugas dengan Jokowi

4,010  views

KamiBijak.com, Infosiana – Wakil Presiden Indonesia Ma’ruf Amin menyebutkan alasannya tak hadir dalam Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Bali. Ma’ruf Amin menjelaskan tidak semua unsur pemerintah harus hadir di Bali.

Sekretariat Kabinet Republik Indonesia | VP Ma'ruf Amin Calls on G20 Member  State Governments to Make Inclusive Work Environment

"Saya kira kan G20 sudah menjadi hajatnya pemerintah, artinya pemerintah itu seluruh presiden, wakil presiden, dan juga menteri-menteri. Oleh karena itu, di G20 itu cukup kepala negara, cukup diwakili oleh presiden dan oleh menteri-menteri yang memang ditugaskan untuk hal itu," ucap Ma'ruf di Semarang, Jawa Tengah, seperti dalam video di YouTube Wapres RI, Kamis (17/11/2022).

Wapres mengatakan ia dan Jokowi sudah berbagi tugas, Ma’ruf kebagian mengikuti agenda PBB soal iklim COP27 di Mesir.

"Nah Wakil Presiden, saya kebagian kemarin pergi ke Mesir untuk mengikuti sidang perubahan iklim dan kemudian saya menunggu di Jakarta, menghadiri berbagai... kalau semua nanti di Bali itu, nanti di Jakarta tidak ada, padahal tugas-tugas lain saya mesti menghadiri berbagai kegiatan," ucapnya.

Maruf Amin Sengaja Tak Hadiri KTT G20, Jubir: Wapres Jaga Gawang

"Jadi nanti faqum namanya itu, jadi saya kira tidak semua harus ada di sana. Sebelumnya saya melihat ke sana, persiapan-persiapannya saya ke sana untuk melihat persiapannya, baik itu tentang masalah penyiapan mobil listrik, kemudian stasiunnya, saya lihat persiapan pertemuannya," lanjutnya.

"Dan kita mengharapkan waktu itu penyelenggaraan Indonesia itu jangan seperti dilakukan oleh negara lain yang ternyata kurang memuaskan. Jadi Indonesia harus menjadi tuan rumah yang baik yang orang lain merasa puas dan nyaman," tambahnya. (MG/Dicky)

Sumber: news.detik.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   
 
 

Terima kasih sudah menonton. Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.