BijakFun

Jangan Putus Asa! Ini Dia 6 Tips Untuk Penyandang Disabilitas Memulai Bisnis

Untuk memulai sebuah bisnis memang tidak mudah, tapi kalian jangan putus asa! Berikut ada enam tips yang harus diperhatikan Penyandang Disabilitas.

6,073  views

Kamibijak.com, Hiburan – Ketika kita mau memulai membangun sebuah bisnis banyak rintangan yang dihadapi. Hal ini berlaku untuk siapapun, termasuk penyandang Disabilitas yang biasanya memiliki mental breakdown lebih tinggi karena kondisi yang dialaminya.

Meskipun begitu, keterampilan fisik bukanlah hal yang harus kita pikirkan. Semua orang mempunyai perasaan takut terhadap risiko ketika memulai sesuatu hal yang belum pernah dilakukan sebelumnya. Nah, berikut ini ada beberapa tips yang perlu diperhatikan untuk memulai bisnis bagi penyandang Disabilitas:

1. Jangan Membatasi Diri
Terima kondisi kalian apa adanya, jadikan kekurangan sebagai kelebihan yang tidak dimiliki orang lain. Jika kalian terus menerus berpikir bahwa kalian adalah penyandang Disabilitas, maka kecenderungan dan semangat untuk sukses tidak akan ada di pikiran Anda. Oleh karena itu, kalian tidak perlu membatasi diri dari ide-ide unik yang muncul di pikiran kalian untuk membuat kalian maju.

2. Belajar dari Orang Lain
Kalian bisa menjadikan Influencer sebagai inspirasi untuk kalian melangkah lebih maju dan berkembang. Walaupun mempunyai kekurangan, bukan berarti kalian tidak dapat mempelajari ilmu dan tips memulai bisnis.

3. Mengikuti Pelatihan
Kalian perlu memahami terlebih dahulu tentang bisnis yang akan dijalani. Tentunya membutuhkan perencanaan dan kesiapan yang matang. Wawasan yang luas juga menjadi salah satu utama agar bisnis berjalan lancar kedepannya. Dengan memulai pelatihan bisnis kalian, baik Disabilitas atau tidak harus melakukannya untuk perencanaan lebih sempurna.

4. Memperluas Relasi
Adanya relasi mempermudah kalian menjalankan bisnis. Koneksi dan kerjasama dengan orang-orang yang sudah sukses akan banyak membawa pengaruh baik kepada kalian.

5. Merancang Tempat Bisnis
Walaupun sudah membuat konsep produk sedemikian rupa, tapi banyak pebisnis melupakan lokasi yang akan dijadikan usaha. Jika tempat usaha belum ditentukan, kalian akan sulit memperkirakan biaya total yang akan dijadikan modal seperti biaya sewa, perawatan, dan lain-lain.

6. Mencari Pendanaan
Ada beberapa jenis bisnis yang tidak membutuhkan modal atau hanya membutuhkan modal sedikit. Namun, kalian harus menyiapkan lebih dulu modalnya. Buktikan bahwa kalian bukan penyandang disabilitas yang malas mencari dana dan bukan seseorang yang butuh dikasihani. Memaksimalkan kelebihan yang Anda miliki untuk mengumpulkan dana sebagai modal awal berbisnis. (LEAS/MG)

Sumber: https://koinworks.com/blog/tips-bisnis-penyandang-disabilitas/
#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.

==============
TAG(S): tips bisnis disabilitas,tips memulai bisnis,tips membuka bisnis,tips disabilitas,disabilitas,disabilitas inspiratif,tips berbisnis,tips berbisnis bagi disabilitas,tips berbisnis untuk disabilitas,kamibijak,kami bijak