KabarBijak

Kakak Beradik Tuli Tewas Terbakar di Bogor

Dua kakak beradik Tuli tewas terbakar di rumahnya, Bojonggede dengan kondisi berpelukan di atas kasur.

Kamibijak.com, Infosiana – Dua orang disabilitas, berisinisal MR (13) dan NA (23) tewas terbakar di rumahnya, Kampung Pintu air, Gang Nyawa, RT 004 RW 013, Kelurahan Pabuaran, Kecamatan Bojonggede, Kabupaten Bogor pada Kamis, (26/1/2023).

Api berasal dari kamar tidur keluarga, dengan kondisi dua anak Tuli yang sedang tidur berpelukan. 

Salah satu warga sekitar, Diah (46) yang menjadi saksi kebakaran, melihat asap hitam pukul 09.30 WIB, dari kediaman pak Budi selaku pemilik rumah tersebut.

Sejumlah warga dengan bantuan kepolisian berupaya untuk memadamkan api dengan air yang ada dan berhasil memadamkannya. Namun, nahas nasib kedua anak tersebut dengan kondisi sudah penuh luka bakar di tubuhnya.

“Dua anak itu tidak bisa menyelamatkan diri. Kondisi dua anak itu terpanggang dengan luka bakar hingga mencapai 90 persen,” ujar Diah.

Dua anak Tuli tersebut segera dilarikan ke RS Citama Pabuaran, Bojonggede. Meskipun sempat mendapat perawatan medis, keduanya tidak bisa diselamatkan.

Tepat pukul 14.00 WIB korban meninggal dunia di RS Citama dengan kondisi tubuh terbakar gosong dan kulit dipenuhi dengan gelembung. (MG/Galuh)

Sumber: tribunnews.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel    

Follow kami juga di sini: 

 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.