BijakFun

Kisah Romantis Pasangan Disabilitas Menjadi Bukti Bahwa Cinta Itu Saling Melengkapi

Chen Jing Qi dan Xu Shi Huang adalah sepasang kekasih difabel yang berhasil membuktikan bahwa cinta itu tidak mengenal batas.

3,949  views

Kamibijak.com, Hiburan – Ada pepatah yang mengatakan jika cinta itu saling melengkapi kekurangan pasangannya mungkin itu kata-kata yang cocok diberikan untuk Chen Jing Qi dan Xu Shi Huang sepasang-pasangan difabel ini.

Banyak orang yang melihat kisah romantis keduanya sebagai kisah yang menginspirasi karena kedua pasangan ini tidak menyerah dalam hidup dan cinta satu sama lain. Kisahnya berawal saat November 2018 keduanya saling berkenalan di Facebook. Setelah saling mengenal satu sama lain dan saling menghargai setahun kemudian keduanya memutuskan untuk mengucapkan janji suci pernikahan. 

Xu Shi Huang dulunya terlahir dengan normal tetapi saat ia mengalami kecelakaan, ia kehilangan anggota tubuhnya. Walaupun ia hampir menyerah tetapi ia mencoba bangkit lagi untuk mulai belajar menerima kenyataan itu. 

"Awalnya ketika saya melihat bahwa saya kehilangan anggota tubuh saya, itu sangat menyakitkan karena saya adalah orang yang sangat aktif. Karena saya tidak bisa bergerak setelah kecelakaan, yang bisa saya lakukan hanyalah berbaring di ranjang rumah sakit, mendengarkan suara mesin dan menangis," kata Xu kepada Sin Chew Daily.

Dengan dukungan dan dorongan dari orang terdekat, ia mulai belajar menulis dan melukis dengan menggunakan mulutnya sehingga dengan kelebihan yang ia miliki ia mampu memberikan inspirasi kepada orang-orang.

Sedangkan Chen Jing Qi terlahir dengan kondisi osteogenesis imperfecta atau penyakit tulang rapuh dengan kondisinya itu Chen telah mengabdikan hidupnya untuk menceritakan kisahnya kepada orang-orang.  Tahun lalu Chen memutuskan unutk pindah ke Taiwan dan mencari nafkah di mana ia menceritakan kisahnya kepada para penyandang disabilitas lainnya.

"Aku percaya ada pepatah yang mengatakan ketika Tuhan menutup pintu, dia akan meninggalkan jendela untukmu dan dia tidak akan mematikanmu. Aku harap semua orang bisa menghargai hidup dan merawat diri mereka sendiri," kata Chen. (GLOR/MG)

Sumber: https://wolipop.detik.com/love/d-4802791/kisah-romantis-pasangan-difabel-ini-bukti-cinta-tak-mengenal-batas  

#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel    

Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom   
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram   
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook  
TikTok: http://bit.ly/KamiBijakIDTikTok   

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.