KabarBijak

KONEKIN Gelar Workshop Jelang Road To Pesta Inklusif 2023 Untuk Teman Disabilitas

Konekin gelar workshop untuk mengenalkan manajemen dalam dunia kerja bagi disabilitas.

2,697  views

KamiBijak.com, Infosiana – Koneksi Indonesia Inklusif atau yang dikenal dengan Konekin, dalam rangka pelaksanaan puncak Pesta Inklusif 2023 sebagai perayaan Hari Disabilitas 2023 dengan tema “Kolaborasi Pentahelix Menuju Indonesia Inklusif”.

KONEKIN bersama Nutrifood Indonesia menyelenggarakan rangkaian acara berupa workshop dengan tema “Road to Pesta Inklusif 2:Becoming Business Ready Talents”. Workshop untuk mengenalkan kemampuan manajemen dalam Dunia Kerja bagi penyandang disabilitas pada Sabtu (18/11/2023).

Adapun tujuan dari kegiatan workshop ini adalah untuk menambah pemahaman peserta terkait keterampilan dan pendidikan peserta agar sesuai dengan tuntutan pasar kerja. Pelatihan ini harapannya juga dapat membangun jaringan yang melibatkan komunitas disabilitas untuk memperluas koneksi, membuka peluang baru, dan mendapatkan dukungan dalam menghadapi perjalanan menuju dunia kerja.

Founder KONEKIN Marthella kalau melihat statistik di Indonesia sendiri penyerapan tenaga kerja disabilitas masih terbilang minim, lewat workshop ini Marthella berharap teman-teman disabilitas belajar bagaimana cara membuat CV yang baik supaya ke depannya mereka bisa dengan yakin melamar pekerjaan.

“Bicara soal disabilitas dan perusahaan yang pasti yang tentu harus teman-teman pada sadari bersama adalah ketika teman-teman mau melamar untuk perusahaan harus dengan jujur mengatakan disabilitasnya apa gitu ya setelah itu teman-teman baru bisa menunjukkan kira-kira kelebihannya atau tergantung juga disabilitasnya,” ujar Nina.

“Kalau misalnya berbicara soal teman-teman Tuli mungkin bisa mengerjakan pekerjaan-pekerjaan administrasi yang di belakang layar di depan laptop gitu harus bertemu dengan orang banyak gitu Nah yang perlu diperhatikan yang pertama pasti ada enggak lowongannya. Kemudian yang kedua fasilitasnya cukup atau enggak memadai atau enggak gitu,” lanjut Nina.

“Beberapa tahun yang lalu kita sempat punya teman disabilitas jadi eee beliau kebetulan teman Tuli sehingga otomatis eh berkomunikasi juga jadi lebih susah pada saat itu eh beliau bekerja di bagian IT di kami khususnya di bagian data analis yang luasnya terkait sama data-data aneka data penyajian data yang segala macam gitu terus salah satu contohnya namun memang saat ini beliau sudah memilih untuk resign karena kebetulan ada bisnis yang harus dia kerjakan  itu mungkin contohnya yang pernah kita lakukan ya,” sambung Nina.

Tidak sampai disitu, salah satu peserta disabilitas Dwarfisme yaitu Ali yang merupakan seorang mahasiswa dari serang mengatakan bahwa tujuannya datang ke acara workshop ini untuk belajar bagaimana mempersiapkan diri untuk dunia kerja di masa depan.

Begitupun dengan peserta disabilitas lain seperti Yona yang merupakan disabilitas Tuli tetapi sudah memiliki pengalaman kerja sebagai administrasi. Dan juga tetap menghadiri acara Konekin dengan sangat antusias.

“Acara Konekin, mantap luar biasa! Saya senang dan antusias, sebab acara ini bermanfaat untuk disabilitas yang bisa belajar dan makin sadar. Presentasinya berkualitas dan semuanya baik. Teman disabilitas bisa lebih bernilai. Saya berharap, acara ini akan berlanjut lagi untuk disabilitas lain. “ tutup Yona. (Rafly/MG)

Sumber: Liputan KamiBijak

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share.
 
Follow kami juga di sini:
 
 
Terima kasih sudah menonton.

Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.