Lazada Hina Penyandang Disabilitas? Tentara Kerajaan Thailand Blacklist Lazada
Lazada dianggap melakukan penghinaan terhadap penyandang disabilitas dan anggota Kerajaan Thailand.
Kamibijak.com, Infosiana – Tentara Kerajaan Thailand mengumumkan akan melarang semua pengiriman Lazada ke pangkalan militer Thailand.
Baru-baru ini iklan Lazada dianggap mengolok-olok Kerajaan sehingga Panglima Militer Narongpan Jitkaewthae memerintahkan semua unit untuk berhenti memesan produk Lazada.
Ia hanya memperingatkan untuk melarang pasukannya memesan produk dari Lazada, namun tidak ikut menggurui platform e-commerce tersebut.
Banyak yang tersinggung oleh penggambaran kasar Thidaporn tentang penyandang disabilitas bahkan para Royalis marah karena kemiripannya dengan putri Chulabhorn yang menderita penyakit lupus.
Meskipun Lazada dan agensi yang bertanggung jawab atas iklan tersebut telah meminta maaf, namun masih belum bisa diterima oleh warga.
Tagar #BanLazada trending di twitter Thailand dengan lebih dari 100.000 tweet bahkan netizen Thailand juga memposting video mereka menghapus aplikasi Lazada.
Masalah tersebut juga sampai ke Politisi NerngChamnong yang turut mengkecam iklan yang kontroversial tersebut.
Iklan tersebut menampilkan dua influencer online bernama Nara Aniwat dan Thidaporn Chaokuwiang yang mengenakan kostum tradisional Thailand duduk di kursi roda.
Nara menuduh Thidaporn memainkan peran ibunya dari latar belakang istimewa, mencuri pakaiannya. Pengguna kursi roda yang berlatar belakang keluarga Kerajaan tersebut dinilai merupakan penghinaan langsung terhadap monarki.(MG/Luther)
Sumber: Liputan6.com
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.