BijakFun

Mengenal Asal Usul Teknik Menggoreng yang Digunakan Oleh Orang Nusantara

Teknik dan alat menggoreng yang dikenal oleh orang Nusantara saat ini adalah cara memasak yang dipelajari oleh orang tradisional Tiongkok jaman dulu.

5,904  views

Kamibijak.com, Hiburan – Pada awalnya, orang Nusantara mengolah makanan dengan dibakar, direbus, dan juga dikukus. Peneliti Balai Arkeologi Medan, Eny Christyawaty memberikan contoh bahwa orang Mentawai masih mengolah makanan dengan cara demikian. 

Mengolahnya dengan diasap atau juga direbus, dan mengasinkan makanan dengan air laut. Untuk pengolahan sagu, keladi, pisang dan ikan dengan cara dibakar.

Cara menggoreng itu diambil dari orang Tionghoa. Untuk pengolahan makanan tersebut dengan cara diasinkan dan dipanggang. Kuali dan juga penggorengannya adalah alat memasak yang dibawakan oleh orang-orang Tionghoa. 

“Di kalangan orang Mentawai yang masih sangat tradisional tidak dikenal cara memasak dengan menggoreng,” tulis Eny dalam Jejak Pangan dalam Arkeologi  yang dikutip oleh historia.id 

Zha, dilakukan dengan mencelupkan makanan ke dalam minyak panas. Dengan menggunakan minyak yang banyak agar makanan tersebut dapat tercelup dengan baik di dalam minyak itu. Di Nusantara, teknik seperti ini digunakan ketika ingin membuat gorengan.

Di samping itu, Jian Chao atau yang dikenal dengan tumisan, dilakukan dengan menggunakan sedikit minyak, lalu diaduk dengan cepat. 

Ahli sejarah dan buaya makanan Tiongkok, Rongguang Zhao mengatakan bahwa metode ini adalah yang pertama dilakukan ketika hendak mengolah masakan tradisional di Tiongkok.

Di Nusantara sendiri, cara menggoreng makanan baru ditemukan pada masa yang lebih baru, salah satunya dalam Serat Centhini karya bersama para pujangga Keraton Surakarta yang dipimpin oleh Sunan Pakubuwono V, dan diselesaikan pada 1814 silam.

Dalam naskah tersebut diceritakan tentang bagaimana cara penyajian dalam upacara. Ada yang ditusuk, dibakar, digoreng, direbus, maupun dikukus. Untuk sayuran pengolahannya dengan cara ditumis. Orang Nusantara mulai terbiasa menggoreng makanan menggunakan buah kelapa sebagai minyak dan masuknya kelapa sawit pada abad ke-19 lalu.(KEI/MG)

Sumber: https://historia.id/kultur/articles/awal-mula-orang-nusantara-mengenal-gorengan-Pdlg0/page/4

#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel 

Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom 
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram 
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.

==============
TAG(S): teknik menggoreng,sejarah teknik menggoreng,gorengan,nusantra,sejarah,salah usul gorengan,kuliner,sejarah gorengan di indonesia,sejarah gorengan,sejarah teknik menggoreng,historia,historia id,kamibijak,kami bijak