BijakFun

Meskipun Memiliki Keterbatasan Penglihatan, Semangat Afifah Tinggi untuk Bermimpi Besar

Walau memiliki keterbatasan penglihatan, semangat Afifah masih tinggi untuk bermimpi besar.

625  views

KamiBijak.com, Hiburan - Seorang perempuan muda bernama Miftah Hilmy Afifah ini merupakan seorang penyandang disabilitas netra asal Sumbawa yang berusia 24 tahun, ia turut hadir pada acara peresmian Rumah Makan Gratis Lembaga Peduli Disabilitas. Afifah mendapat kesempatan untuk berbicara di depan Budi Prasetyo, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumbawa.

Afifah menjelaskan tentang ketentuan merekrut penyandang disabilitas mengacu kepada Undang-undang Nomor 8 Tahun 2016 tentang Penyandang Disabilitas. Dalam ketentuan tersebut diatur, instansi pemerintah wajib merekrut satu persen dan swasta dua persen penerimaan khusus bagi kelompok disabilitas.

"Semoga di Sumbawa juga berlaku hal yang sama Pak Sekda. Agar kami bisa kerja di sektor formal,” kata Afifah kepada Budi Prasetyo dan semua tamu yang hadir.

Afifah lulusan S1 jurusan Ilmu Komunikasi dari Universitas Teknologi Sumbawa (UTS) tahun 2023 melalui beasiswa penuh. Sekarang dia sedang mengikuti proses seleksi beasiswa untuk jenjang S2 serta dia memang ingin bisa menjadi dosen dan peneliti. Dia juga ikut tes Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) pada tahun ini dan kalau diterima jadi PNS, Afifah bisa mandiri dan memiliki penghasilan.

Dia juga aktif menjadi penyiar radio online “Indonesia Langgam Mutiara Radio” sejak 2020. Dia berbakat menulis dan aktif ke berbagai lomba sampai beberapa kali juara dan juara puisi nasional. Pokoknya banyak pengalaman prestasinya. 

Ada satu buku karya Afifah yang berjudul “Jeyhan Story” dan dia pun rutin menulis untuk terbit di Majalah Gema Braille Indonesia.

Afifah berani bermimpi lebih tinggi. Menurutnya, para penyandang disabilitas netra memiliki potensi tapi jarang mendapatkan akses pendidikan dan lainnya, maka mereka hanya berjuang sendiri-sendiri untuk mencapai keberhasilan. 

Luar biasa semangat Afifah, ayo teman-teman ambil contoh inspiratifnya! (Restu)

Sumber: kompas.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share.
 
Follow kami juga di sini:
 
 
Terima kasih sudah menonton.

Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.