BijakFlash

Ngeri! Ini yang Terjadi Pada Otak Jika Kita Depresi

Depresi juga berpengaruh pada otak penderitanya. Melihat dari sejumlah penelitian, mari kita simak apa yang terjadi pada otak jika kita depresi.

9,729  views

KamiBijak.com, Hiburan. Tahukah kamu, kalau depresi tidak hanya berdampak pada kondisi psikologis atau kejiwaan seseorang saja? Depresi juga berpengaruh pada otak penderitanya. Melihat dari sejumlah penelitian, mari kita simak apa yang terjadi pada otak jika kita depresi.

Selain gangguan fungsi otak, sejumlah penelitian juga menyebutkan bahwa orang yang mengalami depresi rentan mengalami penuaan dini. Dilansir dari AloDokter, depresi sendiri adalah gangguan suasana hati yang membuat cara berpikir dan berperilaku seseorang berubah menjadi cenderung murung dan tidak semangat menjalani hidup.

Dalam beberapa kasus, depresi dapat membuat penderitanya bunuh diri. Perlu diingat bahwa depresi memerlukan penanganan profesional yang tepat.

Depresi disebabkan oleh peristiwa dalam hidup yang traumatis, seperti perceraian, kehilangan anggota keluarga atau pasangan, korban bullying, korban kekerasan (fisik, mental, atau seksual), juga ketergantungan obat-obatan atau minuman beralkohol. Depresi juga bisa disebabkan oleh faktor keturunan. Jika ada anggota keluarga yang depresi, seseorang juga rentan mengalaminya.

Beberapa penelitian menunjukkan depresi bisa membuat ukuran otak pada area tertentu menyusut. Hal ini dipengaruhi juga oleh sudah berapa lama depresi tersebut terjadi dan tingkat keparahan depresi yang dialami. Beberapa bagian otak yang bisa menyusut adalah Hipokampus, Thalamus, Amigdala, dan otak depan. Semuanya memiliki fungsi masing-masing.

Hipokampus adalah bagian yang bertanggung jawab menyimpan memori dan mengatur produksi hormon kortisol, yaitu hormon stres pada tubuh. Thalamus yang terletak di atas batang otak bertanggung jawab dalam menyampaikan informasi pada saraf tubuh dan otak, serta mengatur gerakan dan sensorik. Amigdala memiliki peranan untuk mengendalikan emosi, mengatur memori yang akan disimpan, dan di mana memori tersebut akan disimpan. Sedangkan otak depan bertugas untuk mengontrol fungsi kognitif seperti ekspresi emosi, bahasa, proses berpikir, cara memecahkan masalah, juga hasrat seksual.

Sangat penting bagi kita untuk mengenal psikologis dan kejiwaan kita sendiri. Jangan lupa untuk menjaga dan merawat dirimu!

Sumber: https://merahputih.com/post/read/awas...

----

#KamiBijakID

#BijakFlash

#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website:http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.