Ngopi Santai Bersama 17 Kucing Imut di Lasacat Café

KamiBijak.com, Kuliner. Bagi teman-teman KamiBijak yang suka kucing dan ngopi santai, bisa banget nih datang ke Lasacat Café, BSD City, Tangerang!

5,950  views

KamiBijak.com, Kuliner. Bagi teman-teman KamiBijak yang suka kucing dan ngopi santai, bisa banget nih datang ke Lasacat Café, BSD City, Tangerang!

Lasacat sendiri memiliki arti nama yang bagus lho! Lasa yang berasal dari kata Laba (Untung) dan Sabe (Terus), sehingga Novi, pemilik dari Lasacat café, memiliki harapan agar bisnisnya menjadi lancar dan mendapatkan laba yang menyukseskan.

Dengan suasana yang cozy dan aesthetic, kamu bisa nongkrong disini bersama dengan teman, pacar, atau keluargamu sambil ditemani dengan kucing-kucing lucu. Selain itu, terdapat juga beberapa permainan seperti congklak dan kartu yang bisa menemani waktu nongkrongmu.

Berawal dari kecintaannya terhadap kucing, Novi memutuskan untuk membuat café kucing tanpa mengenakan biaya kunjungan per jam. Cukup dengan membeli salah satu menu di café ini, kamu bisa bermain dengan 17 kucing yang ada di Lasacat sampai puas! Eits, jangan takut, harga-harga menu disini pun tidak mahal, kisarannya hanya dari 15 ribu hingga 30 ribu Rupiah saja!

Ada beberapa makanan favorit yang bisa kamu dapatkan disini, seperti aneka pasta hingga aneka camilan seperti French Fries. Tentu saja, selain itu, kamu bisa menikmati minuman-minuman segar seperti kopi hingga red velvet disini.

Nah, untuk teman-teman KamiBijak yang penasaran dan ingin datang menemui kucing-kucing ini, bisa banget datang langsung ke Lasacat Café di Jl. Sulawesi IV No.2, Rw. Mekar Jaya, Kec. Serpong, Kota Tangerang Selatan, Banten 15310, tepatnya di seberang Pasar Modern BSD City.

See you there!

#JalanJalanKuliner

#CatCafe

#KamiBijakID

#GenggamDuniaTanpaSuara

 

 

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar dan share.

KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

 

 

Follow kami juga di sini:

Website: http://bit.ly/KamiBijakcom

Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram

Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Lasacat Café: https://www.instagram.com/lasacatcafe

 

 

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.