BijakFun

Nina Gusmita Atlet Disabilitas dengan Motivasi Kuat dan Menginspirasi

Menjadi disabilitas tidak menghalangi Nina menjadi atlet yang menginspirasi dan berprestasi

4,067  views

KamiBijak.com, Hiburan – Nina Gusmita, 24 tahun asli Medan, menetap di Solo, dan menjalani Pelatihan Nasional. Nina menjadi disabilitas karena kecelakaan motor pada Maret 2016 lalu. Saat itu ia berusia 18 tahun, kejadiannya seminggu sebelum Ujian Nasional SMA membuat Nina harus mengikuti ujian susulan seminggu setelahnya. Pada 2020 saat  pandemi Nina memutuskan untuk daftar perguruan tinggi di STOK Bina Guna Medan Fakultas Ilmu Keolahragaan.

Kecelakaan membuat dirinya harus operasi sebanyak empat kali. Saat dokter berkata kaki kanannya harus diamputasi, banyak pikiran negatif seperti “apakah aku akan malu kalau berjalan dengan selalu memakai tongkat?” dan lain-lain. Namun, selama satu setengah bulan di rumah sakit, teman-teman maupun keluarga selalu menghibur dan memberi dukungan yang membuat Nina berpikir bahwa pikiran negatif hanya akan membuat dirinya sedih.

Nina dulunya adalah seorang atlet voli, namun semenjak kecelakaan Nina berhenti bermain. Saat di rumah sakit, ada seseorang yang mengajaknya mengikuti olahraga tapi untuk anak disabilitas. “Tidak apa menjadi disabilitas, kamu masih bisa berprestasi kok, masih bisa berolahraga walaupun keadaannya sudah berbeda, harus semangat supaya cepat sembuh,” ucap orang yang mengajak Nina.

Setelah empat bulan pemulihan, Nina memutuskan untuk kembali ke lapangan dan berjumpa dengan teman-teman disabilitas lainnya. Karena hal itu, Nina merasa tidak sendirian dan rasa percaya dirinya mulai tumbuh.

Tahun 2017 ASEAN Para Games, Nina dipanggil Pelatnas cabang olahraga voli duduk, untuk memintanya bermain dalam keadaan duduk di lantai, bergerak atau bergeser dengan tangan. 

Satu tahun kemudian, 2018,  Nina dipanggil kembali lagi Pelatnas voli duduk untuk ASIAN Para Games dengan Indonesia sebagai tuan rumah.
Tahun 2019, Nina terpanggil di voli duduk lagi, tapi sayangnya untuk ASEAN tidak dipertandingkan.

Hari demi hari, Nina terus berlatih dan keinginan dalam dirinya semakin berkembang. Sampai hari ini, Nina masih menjadi atlet balap kursi roda.  (Sonia/MG)

Sumber    : Dok. KamiBijak (16/3/22)
ninagusmitaa | Instagram 

#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, comment and share. 
Saluran KamiBijakID: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Ikuti juga kami di sini: 
Situs web: http://bit.ly/KamiBijakcom   
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram   
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 
TIK tok: http://bit.ly/KamiBijakIDTikTok   

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.