KabarBijak

Paralimpiade Paris 2024 Telah Usai, Berikut Hasil Pertandingannya

Paralimpiade Paris 2024 telah resmi berakhir pada 8 September 2024, begini hasilnya.

538  views

KamiBijak.com, Infosiana - Paralimpiade Paris 2024 telah usai pada Minggu, 8 September 2024. Para powerlifting menjadi cabang olahraga (cabor) terakhir yang dipertandingkan. Upacara penutupan dilaksanakan pada Senin 9 September 2024 pukul 01.30 dini hari WIB.

Juara umum dari negara China, yang meraih 94 emas, 76 perak, dan 50 perunggu. Juara kedua, Inggris Raya dengan meraih 49 emas, 44 perak, 31 perunggu. Juara ketiga, Amerika dengan 36 emas, 42 perak, 27 perunggu.

Sedangkan, Indonesia berada di posisi nomor 50, meraih 1 emas dari badminton yang dipersembahkan Hikmat Ramdani/Leani Ratri Oktila di nomor ganda campuran SL3-SU5. Medali perak sejumlah 8 buah, hasil dari  boccia dan atletik. Terakhir, medali perunggu sebanyak 5 buah, hasil dari badminton dan boccia. Ringkasnya, total keseluruhan Indonesia meraih 14 medali yang hasil dari badminton, boccia, dan atletik.

Untuk kawasan Asia Tenggara, Indonesia menempati urutan keempat. Thailand yang menduduki posisi pertama (posisi 21), kedua Malaysia (posisi 42), dan disusul Singapura posisi ketiga (posisi 44). Di bawah Indonesia, ada negara Vietnam yang menduduki posisi 79 dengan meraih satu medali perunggu.

Selamat atas perjuangannya dan terima kasih telah bekerja keras! (Restu)

Sumber: jawapos.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share.
 
Follow kami juga di sini:
 
 
Terima kasih sudah menonton.

Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.