KabarBijak

Pasca Gempa Sulbar, Pemerintah Diminta Lebih Perhatikan Pengungsi Disabilitas

Pasca gempa mengguncang Sulawesi Barat, pemerintah diminta lebih memerhatikan kebutuhan dasar teman disabilitas yang menjadi pengungsi.

5,626  views

Kamibijak.com, Infosiana –   Pasca gempa di Mamuju dan Majene, Sulawesi Barat pada Jumat (15/1) lalu, bantuan bagi korban gempa terus berdatangan. Pendataan korban dan kebutuhan juga masih terus berjalan hingga saat ini.  Dan dari sekian banyak korban gempa tersebut, 150 orang diantaranya adalah teman disabilitas yang kini tersebar di berbagai titik pengungsian. 

Mengacu pada data tersebut, Direktur Yayasan Pergerakan Difabel Indonesia atau Perdik Abdul Rahman meminta pemerintah untuk lebih memerhatikan kebutuhan pengungsi korban gempa disabilitas karena mereka merupakan kelompok rentan.

Ketika ditanya lebih lanjut mengenai apa saja kebutuhan teman disabilitas yang tengah mengungsi tersebut, Abdul Rahman mengaku belum bisa mengidentifikasi sebab masih menunggu data terkini dari relawan yang turun ke lapangan. Ia juga mengungkapkan bahwa bisa saja jumlah korban gempa disabilitas ini mengingkat mengingat data sampai sekarang masih dikumpulkan. 

Abdul Rahman menekankan, yang saat ini pasti diperlukan adalah pemenuhan kebutuhan dasar teman disabilitas, mengingat mereka termasuk dalam kategori kelompok rentan. (JN/MG)

Sumber: https://difabel.tempo.co/amp/1426151/organisasi-penyandang-disabilitas-minta-perhatikan-difabel-korban-gempa?__twitter_impression=true

#KabarBijak 
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara 

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel  


Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom 
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram 
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.

==============
TAG(S): gempa sulbar,pengungsi,disabilitas,pengungsi disabilitas,pengungsi gempa sulbar,kelompok rentan,pengungsian gempa sulbar,yayasan pergerakan difabel indonesia,perdik,gempa sulawesi barat,gempa majene,pengungsi korban gempa majene,kamibijak,kami bijak