KabarBijak

Pemprov DKI Jakarta Akan Pamerkan Monas dengan Atraksi Air Mancur

Memeriahkan tahun baru 2023, Pemprov DKI rayakan dengan Air Mancur Menari.

2,952  views

Kamibijak.com, Infosiana – Dalam menyemarakkan malam tahun baru, Pemerintah Provinsi Jakarta akan menampilkan air terjun menari di Monumen Nasional (Monas).

Andika Pratama, Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif DKI mengatakan bahwa Monas tetap terbuka untuk publik sampai jam 01.00 WIB hari Minggu.  Andika juga menjelaskan bahwa atraksi akan dimulai pukul 19.30 WIB.

"Kawasan Monas akan ada suguhan air mancur menari mulai pukul 19.30 WIB," jelasnya yang dilansir dari Antara pada Selasa, (27/12/22) lalu.

Kota Tua juga akan tetap beroperasi hingga jam 01.00 WIB yang juga akan diisi oleh komunitas-komunitas lokal di Kota Tua.

Selain Monas dan Kota Tua, Taman Impian Jaya Ancol juga akan ikut memeriahkan liburan tahun baru 2023. Ancol akan menggelar parade, pertunjukan seni, bazar, bahkan pertunjukan kembang api tahun baru nantinya.

“Malam Muda-Mudi” juga akan diselenggarakan di sepanjang jalan Thamrin-Sudirman dengan konsep car-free. Dalam kegiatan tersebut, akan diadakan sejumlah titik pertunjukan dengan hiburan yang berbeda-beda.

Beberapa titiknya tersebar di Pos Bloc, area Sarinah, Stasiun MRT Bundaran HI, Jalan Imam Bonjol Bundaran HI, Da Vinci Penthouse, SCBD, FX Sudirman, Patung Pemuda Membangun, hingga M Bloc Space.

Selain pergelaran acara kota, dalam memeriahkan kebersamaan juga akan diadakan festival di berbagai tingkat Kabupaten/Kota yang berada di enam lokasi.

Lokasi pertama adalah Kota Jakarta Pusat yang berlokasi di Thamrin 10, juga Kota Jakarta Utara di Halaman Wali Kota Jakarta Utara, selanjutnya Kota Jakarta Barat di halaman Kantor Wali Kota Jakarta Barat, wilayah Jakarta Selatan berlokasi di Perkampungan Budaya Betawi Setu Babakan, Kota Jakarta Timur berlokasi di Old Shanghai dan Kabupaten Kepulauan Seribu di Pulau Untung Jawa. (MG/Disha)

Sumber : Kompas.com

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   
 
Follow kami juga di sini: 
 

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.