BijakFun

Pentingnya Mempersiapkan Anak Tuli untuk Jalani Hidup

Mempersiapkan anak Tuli untuk menjalani hidup

6,035  views

KamiBijak.com, Hiburan – Sebagai orang tua yang memiliki anak Tuli, penting sekali mempersiapkan sang buah hati sejak dini untuk hal apapun. Banyak cerita di luar sana bahwa para orang tua kebingungan untuk mengurus sang buat hati yang Tuli.

Ketika sang anak sakit dan pergi ke rumah sakit atau ke kantor Dokter, mereka kebingungan karena tidak tahu gejala atau penyebab sang buah hati sakit, di dalam keluarga pun tidak ada yang bisa menjelaskan ke rumah sakit ataupun ke dokter.

Hal tersebut dapat menciptakan kecemasan dan trauma bagi sang anak, karena kurangnya komunikasi para orangtua dengan anak, dan kurangnya pengetahuan tentang Bahasa Isyarat untuk para orang tua yang memiliki anak Tuli.

Jika para orang tua kebingungan dan tidak memiliki persiapan untuk mengurus sang buah hati Tuli. Segera hubungi Komunitas Tuli untuk pembelajaran Bahasa Isyarat dan bantuan. Tidak ada rasa malu untuk hal tersebut.

Berikut ada beberapa tips untuk para orang tua yang memiliki anak Tuli:

  1. Belajar Bahasa Isyarat dengan mengikuti kursus bahasa isyarat yang ada.
  2. Mencoba berkomunikasi dengan bahasa Isyarat dengan efektif.
  3. Mengajari kakak atau adik Bahasa Isyarat.
  4. Mencari sekolah yang cocok untuk sang buah hati.  (MG/Dicky)

Sumber : @whyisign dan ​​orami.co.id

 
Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   
 
 

Terima kasih sudah menonton. Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.