KabarBijak

Rasa Syukur Pedagang Pasar Bogor Terima Bantuan dan Tongkat dari Jokowi

Jokowi memberi bantuan tongkat ke pedagang kelontong, Agus Katamso seorang penyandang disabilitas.

3,946  views

KamiBijak.com, Infosiana - Pedagang kelontong asal Gunung Batu bernama Agus Katamso mengaku sangat bersyukur mendapat bantuan langsung dari Jokowi. Pedagang yang masuk kategori disabilitas ini mendapat bantuan langsung dari Jokowi berupa tongkat untuk membantunya berjalan serta modal usaha sebesar Rp 4 juta. “Tadi Pak Jokowi pesan, katanya pergunakan ini dengan baik, insyaAllah ke depannya mendapat lagi.” kata Agus ditemui di Pasar Gunung Batu Kota Bogor, Selasa (17/5/2022). Jokowi dan rombongan kemudian menuju lantai dua Pasar Gunung Batu untuk mengecek langsung ketersediaan dan harga minyak goreng di Pasar Gunung Batu.

“Kelihatannya harga minyak di Kota Bogor kisaran harganya Rp 14.500 hingga Rp 18 ribu di Kota Bogor,” kata Wawalkot Bogor Dedie setelah mendampingi Jokowi. Dalam kunjungannya ke Pasar Gunung Batu, Jokowi juga membagikan paket sembako berisi beras, minyak goreng, biskuit, dan gula pasir kepada ratusan warga.

"Jadi Kita ucapkan terima kasih, Kota Bogor sangat apresiasi kehadiran beliau di situasi yang masih sangat sulit, di tengah pandemi yang berkepanjangan dan kondisi ekonomi yang belum sepenuhnya pulih," kata Dedie. (Sonia/MG)

Sumber :     Detik.com

#KabarBijak
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom   
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram   
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 
TikTok: http://bit.ly/KamiBijakIDTikTok   

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.