BijakFun

Sebagai Disabilitas Netra dan Tuli, Wanita Ini Berhasil Masuk Sekolah Kedokteran

Alexandra Adams disabilitas netra-rungu pertama di Inggris yang jadi mahasiswa kedokteran.

7,572  views

KamiBijak.com, Hiburan –Alexandra Adams mungkin menjadi bukti hidup bahwa penyandang disabilitas netra dan rungu pertama di Inggris yang menjadi mahasiswa kedokteran.

Dilansir dari NYPost, Alexandra yang berasal dari South Wales, menggunakan TikTok untuk menyebarkan kesadaran akan kondisinya dan tantangan yang dihadapinya. Dalam hal ini termasuk dirinya yang menentang ide seorang buta dan Tuli tidak bisa jadi dokter.

Rangkaian klipnya berusaha mematahkan mitos tentang menjadi calon dokter disabilitas netra-rungu. Faktanya, ketulian adalah spectrum, catat Adams, “Saya sangat tuli, artinya tanpa alat bantu dengar, saya benar-benar berada dalam kesunyian,”jelas wanita berusia 28 tahun itu di postingan Tik-Tok-nya yang lain dengan lebih dari 68.000 tampilan.

 “Tapi dengan mereka, saya bisa melihat konsensus umum percakapan tatap muka menggunakan campuran getaran suara, suara vokal dan akal sehat”.

Serial penjelasannya dimulai karena orang-orang mulai mempertanyakan kemampuannya menjadi mahasiswa kedokteran setelah 17 bulan dirawat di rumah sakit sebagai pasien untuk berbagai kondisi kesehatannya yang memburuk, katanya kepada Ark Media.

Miliknya adalah versi Bluetooth, menghubungkan secara nirkabel ke alat bantu dengarnya, yang kemudian memungkinkan dirinya untuk mendengarkan paru-paru dan jantung pasien. “Kami sebenarnya tidak membutuhkan semua pendengaran untuk menjadi dokter yang baik,” katanya dalam sebuah klip.

“Kita bisa mengetahui banyak tentang pasien melalui petunjuk lain, seperti bahasa tubuh”.
Di bagian komentar, pemirsa kagum dengan komitmennya pada praktik dan keterampilan medis.

“Saya ingin Anda menjadi dokter saya, sebagai pasien cacat saya merasa Anda akan mendapatkannya, dan tidak menaruh harapan yang tidak realistis pada saya!” tulis salah satu pengguna. (Sonia/MG)

Sumber : Liputan6.com

#BijakFun
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Follow kami juga di sini: 
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom   
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram   
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook 
TikTok: http://bit.ly/KamiBijakIDTikTok   

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat