BijakFlash

Selain Ashraf Sinclair, Ini Daftar Tokoh & Artis Indonesia yang Tutup Usia Secara Mendadak

Suami dari penyanyi Bunga Citra Lestrasi tutup usia setelah mengalami serangan jantung. Selain Ashraf Sinclair Ada beberapa artis juga meninggal...

7,056  views

KamiBijak.com, Flash. Belakangan ini, masyarakat Indonesia dihebohkan dengan meninggalnya artis sekaligus suami dari penyanyi Bunga Citra Lestrasi, Ashraf Sinclair. Aktor kelahiran London tahun 1979 tersebut tutup usia setelah mengalami serangan jantung, Selasa (18/2/2019).

Tidak hanya Ashraf Sinclair. Ada beberapa artis juga tokoh yang meninggal dunia secara mendadak. Tentu saja kepergian mereka meninggalkan kenangan besar di hati keluarga serta para penggemarnya. Berikut daftarnya.

 

1. Mike Mohede

Mike Mohede atau Michael Prabawa Mohede merupakan penyanyi Indonesia yang pernah menjadi pemenang pertama Indonesian Idol 2, setelahnya Mike terpilih untuk mewakili Indonesia di ajang yang bertaraf internasional. Selain menciptakan lagu-lagu dan mencover lagu dari berbagai artis, Beliau juga kerap menciptakan lagu nasrani.

Beliau meninggal dunia pada tanggal 31 Juli 2016 akibat serangan jantung di RS Premier Bintaro.

 

2. Agung Hercules

Agung Santoso atau yang dikenal dengan nama Agung Hercules merupakan binaragawan, komedian, sekaligus pencipta lagu fenomenal 'Astuti'. Pria kelahiran Malang ini identik dengan badan kekar, rambut gondrong, dan barbel yang menjadi ciri khas penampilannya di atas panggung.

Agung Hercules mengawali karirnya di dunia olahraga binaraga dan menjadi binaragawan terbaik di Malang. Ia menduduki peringkat 6 dalam ajang Pra PON di tahun 1998.

Beliau akhirnya berhenti karena merasa banyak pesaing dalam binaraga dan menjadi populer di dunia maya setelah mengunggah lagu berjudul 'Astuti'. Namun sayang, pada 1 Agustus 2019 beliau meninggal di Rumah Sakit Dharmais dengan diagnosis kanker otak jenis glioblastoma.

 

3. Cecep Reza

Mochamad Syariful Zanah atau yang lebih dikenal sebagai Cecep Reza merupakan seorang aktor kelahiran Cirebon. Beliau dikenal masyarakat karena penampilannya dalam sinetron Bidadari bersama dengan Marshanda. Selain itu, beliau juga berperan dalam Film Joshua oh Joshua dan Petualangan 100 jam.

Cecep Reza meninggal dalam tidurnya pada tanggal 19 November 2019 karena penyakit jantung yang dideritanya sejak tahun 2014. Ia dimakamkan di TPU Penggilingan, Rawamangun, Jakarta Timur pada 20 November 2019.

 

4. Djaduk Ferianto

R.M. Gregorius Djaduk Ferianto atau yang biasa disapa Djaduk Ferianto merupakan seorang aktor, sutradara, sekaligus musikus asal Yogyakarta. Beliau pernah turut ambil bagian dalam beberapa film layar lebar seperti Petualangan Sherina (2000), Koper (2006), Jagad X Code (2009), dan Cewek Saweran (2011).

Lama usia seseorang hanya Tuhan yang tahu. Beliau telah dipanggil menghadap Tuhan yang Maha Esa di usia 55 tahun pada 13 November 2019.

Seniman ternama itu meninggal dunia akibat serangan jantung. Wafatnya beliau sontak mengejutkan banyak pihak karena beberapa jam sebelumnya, Djaduk Ferianto sempat ikut rapat festival musik Ngayogjazz 2019.

Akhir kata, semoga semua bintang yang telah meninggal diterima di sisi Tuhan dan segala karya mereka yang luar biasa tidak akan pernah hilang dan selalu dikenang oleh para penggemar dan menjadi inspirasi bagi anak-anak muda untuk terus menciptakan karya yang bermanfaat bagi orang lain.

----

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website:http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.