BijakFun

Social Experiment: Ngajak Ngobrol Teman Dengar Pakai Bahasa Isyarat

Pada kesempatan ini, KamiBijak membuat Social Experiment (30/11) yang bertujuan untuk melihat respon masyarakat terhadap bahasa isyarat yang...

6,048  views

KamiBijak.com, Hiburan. Hari Disabilitas Internasional atau Hari Difabel Internasional adalah hari peringatan untuk difabel yang bertujuan untuk mengembangkan wawasan masyarakat akan persoalan-persoalan yang terjadi berkaitan dengan kehidupan para penyandang cacat dan memberikan dukungan untuk meningkatkan martabat, hak, dan kesejahteraan para penyandang cacat.

Pada kesempatan ini, KamiBijak membuat Social Experiment (30/11) yang bertujuan untuk melihat respon masyarakat terhadap bahasa isyarat yang sebagaimana bisa digunakan sebagai bahasa komunikasi kaum Tuli.

Pada awal kegiatan ini dimulai, respon yang didapat sangat sedikit. Orang-orang yang lewat tidak mempedulikan dan memilih untuk hanya melihat dari jauh saja. Walaupun tim KamiBijak sudah memanggil dengan susah payah, namun respon yang didapat masih minim.

Hal ini bisa saja terjadi karena masyarakat mungkin malu untuk berinteraksi karena minimnya pengetahuan tentang bahasa isyarat.

Namun KamiBijak beruntung. Dengan usaha yang tidak habis-habisnya, KamiBijak pun mendapat respon beragam dari beberapa orang. Ada yang bersama dengan temannya, ada yang sendiri, dan ada yang bersama dengan keluarga.

Semuanya berusaha untuk bisa berisyarat walau hanya belajar abjad dan memperkenalkan diri. Namun sepertinya itu cukup untuk mereka bisa lebih sadar bahwa bahasa bukan hanya ada bahasa verbal, namun juga ada bahasa non-verbal seperti bahasa dan budaya teman-teman Tuli.

Mau tau bagaimana respon masyarakat terhadap Bahasa Isyarat, yuk simak Video ini!

----

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website: http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow dan subscribe anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.