KabarBijak

STRESSING, Aplikasi Perlindungan Pelecehan Seksual

Aplikasi rancangan bernama STRESSING, dibuat oleh tiga mahasiswa asal Mercu Buana untuk meminimalisasi kasus pelecehan seksual.

3,664  views

Kamibijak.com, Infosiana – Aplikasi perlindungan pelecehan seksual bernama Smart Integrated Sex Harassment Protecting (STRESSING), dikembangkan oleh tiga mahasiswa Universitas Mercu Buana (UMB) untuk membantu para korban.

Reny Novianti (20), Calvin Prasetyo (20), dan Berliana Fajrina (19), merupakan mahasiswa semester 4 jurusan Sistem Informasi Fakultas Ilmu Komputer, mendapatkan konsep aplikasi tersebut dari banyaknya korban pelecehan seksual di Indonesia.

Dikutip dari kompas.com, Reny mengungkapkan dirinya menerima banyak cerita mengenai pelecehan seksual yang dialami orang-orang di sekitar.

Dengan adanya aplikasi STRESSING korban dapat memiliki tempat untuk mengadu dan meminimalisasi kasus pelecehan seksual di Indonesia.

Fitur utama aplikasi yang dikembangkan ketiga mahasiswa tersebut adalah panic button. Tombol tersebut berguna apabila pengguna mengalami pelecehan seksual.

“Nantinya secara otomatis aplikasi akan mengeluarkan bunyi untuk menakuti si pelaku pelecehan dan bakal mengirimkan sinyal bahaya ke pihak yang terhubung juga,” ujar Berliana seperti dikutip dari kompas.com.

Bahkan, aplikasi tersebut akan merekam data penggunanya sebagai bukti untuk memproses laporan korban ke pihak berwenang.

Selain tombol tersebut, terdapat fitur lainnya berupa fitur melapor, berita, pendampingan, dan konsultasi.

Melalui perancangan aplikasi tersebut, Reny dan kedua rekannya mendapatkan peringkat favorit 1 dalam Pekan Inovasi Universitas Mercu Buana 2023.

Ke depannya, ketiga mahasiswa tersebut juga akan bekerja sama dengan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPPA), Komnas Perempuan, dan lainnya. (MG/Galuh)

Sumber: kompas.com

#KabarBijak
#KamiBijakChannel
#GenggamDuniaTanpaSuara
 
Jangan lupa subscribe, komentar, dan share. 
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel   

Follow kami juga di sini: 

 
Terima kasih sudah menonton, Like, Follow, dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.