BijakFun

Tiga Hikmah yang Bisa Dipetik dari Ibadah Kurban, Yuk Simak!

Mungkin masih banyak orang yang berat untuk melaksanakan ibadah kurban. Padahal ada banyak hikmah yang bisa diambil

Kamibijak.com, Hiburan – Menyembelih hewan kurban menjadi salah satu ibadah yang dilakukan umat muslim setiap perayaan Idul Adha. Berkurban dipercayai umat Islam sebagai bentuk kepatuhan dan rasa syukur.

Bagi umat muslim, hukum berkurban adalah suatu kegiatan yang dianjurkan untuk dilakukan. Walaupun baik dilakukan, namun, berkurban sering  menjadi pilihan terakhir jika orang tersebut memiliki banyak harta.

KH Ahmad Jamil, selaku Direktorat Pendidikan Daarul Qur'an, menjelaskan bahwa seorang perokok bisa menghabiskan uang sebesar Rp20 ribu setiap hari untuk membeli rokok, maka seharusnya seorang perokok sudah bisa mampu untuk berkurban. Padahal ada hikmah dibalik ibadah kurban. 

"Hikmah di syariatnya kurban adalah tumbuhnya kecintaan menghidupkan sunah, artinya kita mengikuti ajaran Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wa sallam," tutur KH Ahmad Jamil. 

Hikmah pertama yang bisa kita petik adalah kesabaran. Kesabaran karena dengan berkurban berarti meneladani nabi, dan taat perintah tuhan. 

Kedua, hikmah silaturahim. Dengan adanya silaturahim, kita menjalin silaturahim dengan keluarga, sahabat, saudara, tetangga, orang miskin, dan orang-orang yang kurang mampu. 

Ketiga, rasa syukur kepada Tuhan, karena telah memberikan kehidupan untuk semua mahkluk hidup tanpa terkecuali.

Sumber: https://muslim.okezone.com/read/2020/07/05/614/2241315/3-hikmah-luar-biasa-di-balik-ibadah-kurban?page=1

----

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website:http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.