
5 Tips Mengajak Anak Nonton Bioskop, Pastikan Usia Anak Tepat
Tidak perlu khawatir mengganggu kenyamanan, berikut tips nonton di bioskop bareng anak.
KamiBijak.com, Hiburan - Menonton film di bioskop bersama anak bisa jadi salah satu kegiatan menyenangkan untuk dilakukan saat ada waktu luang. Agar bisa tetap menikmati alur film dengan baik, tentunya setiap orang tua harus mempersiapkan banyak hal, terutama untuk menerapkan tips membawa anak nonton bioskop.
Dikutip dari Buku Membangun Rumah Tangga Harmonis dan Bahagia, Majella Setyawan (2024:64), kegiatan menonton film cocok dilakukan untuk meningkatkan ikatan hubungan antara orang tua dan anak, serta meningkatkan wawasan anak.
Adapun beberapa tips yang penting untuk dilakukan saat membawa anak nonton bioskop adalah sebagai berikut.
- Pastikan Usia Anak Tepat
Meskipun sampai saat ini tidak pernah ada aturan tertulis terkait usia anak boleh menonton film bioskop, namun orang tua tetap harus bijak dalam mengajak si anak.
Pastikan bahwa anak Anda sudah bisa menikmati sebuah tayangan dan bisa memahami alur film yang ditontonnya. Umumnya, usia ideal anak yang sudah bisa diajak ke bioskop adalah anak di atas umur 3 tahun.
- Pilih Film yang Sesuai
Hal lain yang tidak kalah penting adalah bijak memilih film yang sesuai dengan umur anak Anda. Jangan sampai orang tua memilih film dewasa jika pergi ke bioskop bersama anak.
Pilihan yang paling aman, tonton film dengan tag SU (Semua Umur). Agar ceritanya tidak membosankan untuk orang dewasa, namun juga anak akan betah menonton dan film tersebut relevan dengan minat anak.
- Berikan Pemahaman Kondisi Bioskop dan Film
Bagi anak yang baru pertama kali diajak ke bioskop, sangat penting untuk setiap orang tua bisa memberikan pemahaman tentang situasi bioskop dan alur cerita film yang akan ditonton.
Berikan pemahaman yang positif mengenai bagaimana situasi di dalam bioskop, misalnya suasana gelap bioskop, suara bising dan keramaian dari film yang sedang diputar, dan lain-lain. Selain itu, orang tua juga bisa memberikan sedikit gambaran tentang film yang akan ditonton.
Untuk memastikan apakah anak suka dengan film yang dipilih, coba perlihatkan terlebih dahulu trailer dari film tersebut.
- Pilih Tempat Duduk yang Strategis
Harus menghabiskan waktu 1 jam lebih untuk duduk diam menonton bukanlah hal yang mudah dilakukan bagi usia anak-anak. Terdapat kemungkinan bahwa anak akan banyak minum dan mengharuskan ke toilet.
Oleh sebab itu, pilih kursi yang strategis dan tepat untuk memudahkan Anda keluar masuk bioskop. Jangan lupa untuk menghindari memilih kursi dekat pengeras suara agar tidak mengganggu indera pendengaran anak.
- Tawarkan Camilan dan Ikuti Kemauan Anak
Untuk menghindari anak yang tiba-tiba rewel saat menonton film, cobalah untuk menawarkan camilan kesukaannya. Tentunya, camilan tersebut adalah camilan yang hanya didapat dari gerai makanan yang ada di dalam bioskop.
Agar tidak mengganggu penonton lain, cobalah untuk mengikuti kemauan anak. Misal anak tidak betah dalam bioskop, orang tua bisa lebih peka dan langsung ajak pulang daripada menahan untuk tetap duduk dan akhirnya membuat anak menangis bahkan mengganggu kenyamanan orang lain.
Pada dasarnya, penting untuk orang tua memprioritaskan kenyamanan anak tanpa mengganggu orang lain.
Demikian beberapa tips untuk membawa anak nonton bioskop. Kiranya dengan tips tersebut, para orang tua dan anak bisa lebih nyaman dan menikmati film yang ditonton. (Irene)
Sumber : kumparan.com
Video Terbaru




MOST VIEWED




