BijakFlash

Wabah Corona Berangsur Reda, 10 Negara Ini Mulai Longgarkan Lockdown

Sejak wabah corona dilaporkan mereda, negara berikut ini mulai melonggarkan kebijakan lockdown sehingga banyak sektor yang perlahan kembali beroper..

7,741  views

Kamibijak.com, Flash. Sejumlah negara mulai melonggarkan kebijakan lockdown bersamaan dengan kasus corona yang berangsur-angsur menurun. Bahkan ada negara yang sudah mencabut kebijakan lockdown sehingga masyarakat mulai beraktivitas normal dan sektor bisnis kembali beroperasi seperti semula. 

Berikut 10 negara yang mulai longgarkan kebijakan lockdown.

1. Italia
Perdana menteri Italia, Giuseppe Conte mengaku bahwa persiapan akhir tengah dilakukan sejak negara ini memberlakukan lockdown sejak awal Maret lalu untuk mencegah penyebaran virus corona yang semakin meluas. Negara italia akan mengizinkan beberapa sektor perusahaan untuk bisa kembali beraktivitas pada 4 mei mendatang. Hal ini merupakan pembukaan kebijakan lockdown secara bertahap. 

2. Denmark
Mette Frederiksen selaku Perdana Menteri Denmark telah mempercepat keputusan untuk mencabut pembatasan di negaranya setelah adanya laporan jumlah kasus virus corona yang berangsur-angsur rendah. Dalam konferensi pers pada 14 April 2020 lalu, Mette mengatakan telah membuka pembatasan secara perlahan seperti mengizinkan anak untuk kembali ke sekolah. Kendati demikian gereja, tempat hiburan, dan tempat perbelanjaan masih ditutup.

3. Republik Ceko
Pada 6 April lalu Pemerintah Ceko mengatakan beberapa toko akan kembali dibuka bersamaan dengan fasilitas olahraga luar ruangan. Pemerintah secara bertahap juga akan melonggarkan pembatasan dengan membuka sekolah, pasar, dan bahkan mengizinkan pernikahan meski dibatasi hingga 10 orang saja yang boleh hadir.

4. Jerman
Pemerintah Jerman juga secara bertahap melonggarkan kebijakan lockdown. Kios-kios penjualan mulai diperbolehkan buka sejak 20 April lalu dan sekolah akan mulai kembali dibuka pada 4 Mei mendatang secara bertahap dengan memprioritaskan pembukaan sekolah dasar dan sekolah menengah. Meski begitu negara ini tetap melarang berkumpul di ruang publik dan tetap dilakukan social distancing.

5. China
Sejak 8 April lalu, Pemerintah China telah mencabut kebijakan lockdown di Wuhan sehingga masyarakat di sana dapat ke luar rumah dengan syarat yang terdapat pada aplikasi ponsel. Di dalam aplikasi terdapat kode QR hijau yang menandakan orang tersebut diperbolehkan keluar rumah.

6. Vietnam
Dilansir dari CNN, Vietnam telah melonggarkan kebijakan social distancing pada pekan ini. Keputusan tersebut diambil setelah tidak ada kasus virus corona baru selama 6 hari berturut-turut. Hal ini dikarenakan negara Vietnam merupakan negara yang paling tanggap menghadapi Covid-19 dengan mendeklarasikan perlawanan yang serius sejak Januari lalu.

7. Australia
Pada 26 April lalu, Pemerintah Australia bagian Barat mengumumkan adanya kelonggaran aturan lockdown karena angka kasus covid 19 yang terus menurun dan tidak ditemukan adanya kasus baru. Meskipun sudah dilonggarkan, Perdana Menteri Australia Barat, Mark McGowan meminta masyarakat untuk terus mematuhi dan menerapkan jaga jarak selama masa longgar yang dimulai pada 27 April 2020.

8. Selandia Baru
Berdasarkan data dari worldometers pada Selasa (28/4/2020), tidak ada laporan adanya penambahan kasus baru dengan detail 19 orang dinyatakan meninggal dunia dan 1.180 kasus dinyatakan sembuh dari virus ini. Sehingga Selandia Baru melonggarkan aturan lockdown pada 27 April lalu, sektor bisnis dan beberapa sekolah mulai kembali dibuka.

9. Israel
Israel mulai melonggarkan kebijakan lockdown sejak Minggu (19/4/2020), beberapa sektor bisnis sudah beroperasi dan melonggarkan pengetatan aktivitas mayarakat. Benjamin Netanyahu selaku Perdana Menteri Israel mengatakan bahwa keputusan ini diambil setelah angka infeksi virus Corona melambat. Meskipun masih ada beberapa wilayah di Israel yang masih memberlakukan lockdown dengan meminta masyarakat supaya tidak keluar rumah.

10. Austria
Sebelumnya, pemerintah Austria bertindak cepat dalam menghadapi pandemi Corona dengan menutup tempat umum seperti sekolah, bar, teater, restoran, dan meminta masyarakat untuk tinggal di rumah. Namun saat ini ribuan toko di Austria kembali dibuka sejak Selasa (14/4/2020), sejauh ini dilaporkan ada 549 kasus kematian akibat COVID-19 dengan kasus sembuh sebanyak 12.362 dari total 15.274 kasus yang terinfeksi virus Corona.

Sumber:
https://health.detik.com/berita-detikhealth/d-4993766/corona-mereda-10-negara-ini-mulai-longgarkan-lockdown?single

----

Jangan lupa subscribe, tinggal komentar dan share.
KamiBijakID Channel: http://bit.ly/KamiBijakIDChannel

Follow kami juga di sini:
Website:http://bit.ly/KamiBijakcom
Instagram: http://bit.ly/KamiBijakIDInstagram
Facebook: http://bit.ly/KamiBijakIDFacebook

Terima kasih sudah menonton, Like, Follow dan subscribe Anda sangat berarti bagi kami untuk menambah semangat membuat konten yang lebih bermanfaat.